KhatulistiwaHits.com–Pembaruan Peringkat BWF usai gelaran BWF World Tour Finals 2022 selesai dihelat, Minggu (11/12/2022) salah satunya menempatkan Pasangan Ganda Putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai Peringkat satu Dunia.
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) membarui ranking dunia, yang merupakan hasil pencairan peringkat pekan ke-22 yang dimulai sejak awal Agustus lalu. Dalam update ranking terbaru BWF, Selasa (27/12/2022), Fajar/Rian menduduki peringkat satu dunia di nomor ganda putra dengan nilai 88.655 poin. Mereka berhasil menggeser posisi pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang poinnya berkurang dari 96.650 (pekan lalu) menjadi 82.700.
Sementara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga naik ke peringkat ketiga dengan 81.425 poin menggeser Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia/82.868 poin).
Dari pembaruan peringkat tersebut, sejumlah pebulutangkis andalan Indonesia berhasil merangkak naik di nomor mereka masing-masing. Meskipun ada pula yang tetap posisinya dan ada juga yang mengalami penurunan.
Berikut ulasan pembaruan peringkat pebulutangkis kebanggan Indonesia yang berhasil KH rangkum dari berbagai sumber.
Pembaruan Peringkat BWF, Fajar/Rian Peringkat 1 Dunia
Yang pertama adalah jagoan tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, yang naik ke peringkat lima dengan koleksi 75.749 poin setelah menjadi runner-up BWF World Tour Finals 2022. Namun, dia masih berada satu tempat di bawah Jonatan Christie yang mengumpulkan 75.812 poin setelah dikalahkannya di semifinal turnamen penutup tahun tersebut.


Berbeda dengan Ginting, Shesar Hiren Rhustavito dan Chico Aura Dwi Wardoyo mengalami penurunan peringkat. Mereka masing-masing masih berada di ranking 27 dan 24 dunia dengan mengoleksi 42.393 dan 44.118 poin.
Baca Juga:Final Malaysia Open 2022: Apriyani/Fadia Sukses Kalahkan Ganda Putri China
Sementara itu, posisi pertama masih dipegang oleh bintang Denmark, Viktor Axelsen, dengan torehan 108.056 poin usai naik podium pertama di BWF World Tour Finals 2022.
Beralih ke nomor tunggal putri, penampilan luar biasa yang ditunjukkan Gregoria Mariska Tunjung di fase grup BWF World Tour Finals 2022 membuatnya bertengger di peringkat 15 dunia dengan 51.311 poin. Sedangkan posisi ranking satu dunia masih dipegang oleh Akane Yamaguchi dengan 103.613 poin usai merengkuh titel di turnamen penutup tahun tersebut.


Sayangnya, pemain Indonesia lainnya, Putri Kusuma Wardani, harus turun tiga tempat pada pekan ini. Dia merosot ke peringkat 46 dunia dengan torehan 28.863 poin.
Sementara itu sektor ganda putra jadi kebanggaan diakhir tahun 2022, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil meraih peringkat tertinggi dunia bulutangkis. Ditambah dengan Pasangan Seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang berhasil naik satu tempat menjadi peringkat ketiga dunia.


Hal yang mengejutkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus terjun bebas di peringkat 23 dengan raihan 41.150 poin.
Sementara itu, di nomor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, naik satu tempat ke posisi 11 dengan koleksi 61.900 poin meski tersingkir di fase grup WTF 2022. Ini juga merupakan pencapaian tertinggi yang diraih mereka sejak dipasangkan mulai pertengahan tahun ini.


Sedangkan sang juara asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Yifan, masih terlalu kokoh untuk tergusur dari peringkat satu dunia dengan 105.816 poin.
Baca Juga:Hasil Final Daihatsu Indonesia Masters 2022: Pasangan Fajar/Rian Raih Juara Ganda Putra
Terakhir, di nomor ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, yang tampil sensasional hingga menembus semifinal BWF World Tour Finals 2022, berhasil naik 2 tempat di pering 12 dunia dengan 56.270 poin. Namun, pasangan andalan non pelatnas, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, yang sudah lama absen karena Praveen cedera, terjun bebas ke urutan 47. Akan tetapi, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati merangkak dua tempat ke posisi 14 dunia dengan 48.080 poin. Begitu pula dengan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang menduduki peringkat 20 dunia dengan torehan 37.620 poin.


Kemudian, pasangan China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang merebut titel juara BWF World Tour Finals 2022 kokoh di peringkat teratas dengan 109.600 poin. Persis di bawah mereka ada sang runner-up asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, dengan koleksi 85.470 poin.
Gelaran BWF Tour 2023 akan dimulai di Malaysia Open yang berlangsung pada 10-15 Januari mendatang. Turnamen tersebut masuk kategori Super 1000.
Setelah itu berturut-turut digelar India Open yang masuk Super 750 dan Indonesia Masters yang merupakan Super 500.(**KH)