KhatulistiwaHits.com–Instagram menambah kemampuan fiturnya dengan mendukung postingan foto feed berformat tinggi dengan aspect ratio 9:16.
Kabar ini datang dari Adam Mosseri, selaku Head of Instagram yang sebelumnya pernah menjadi salah satu Eksekutif Facebook.
“Anda dapat mengunggah video tinggi, tetapi Anda tidak dapat mengunggah foto tinggi di Instagram,” kata eksekutif itu. “Jadi kami pikir mungkin kami harus memastikan bahwa kami memperlakukan keduanya secara setara,” lanjutnya.
Meskipun sebenarnya sebagai pengguna sudah bisa membagikan foto dengan aspect ratio 9:16 melalui Instagram, namun melalui fitur Stories, bukan feed. Kendati demikian gambar-gambar yang pengguna posting itu akan hilang kecuali pengguna menyimpannya sebagai Highlight. Saat ini, foto vertikal yang pengguna posting ke feed Anda maksimal memiliki aspect ratio 8:10.
Melansir dari laman Engadget (16/8) waktu uji coba itu datang setelah Mosseri baru-baru ini mengumumkan Instagram akan mengembalikan antarmuka layar penuhnya. Perusahaan ini telah menguji desain ulang sejak pertengahan Juni, tetapi menemukan bahwa kebanyakan orang tidak menyukainya.
Instagram Mulai Dukung Rasio Aspek 9:16
Jenis aspek rasio tidak saja mengacu pada lebar dan tinggi foto, video atau film tetapi lebih jauh lagi, yakni:
1. Rasio aspek piksel
Rasio aspek piksel atau pixel aspect ratio [PAR] mengacu pada proporsi piksel individual yang membentuk gambar dengan rasio 1:1.
Perhatikan, tidak semua gambar pakai rasio aspek dengan nilai tersebut. Artinya, ada beberapa gambar yang pixelnya berbentuk persegi panjang dengan rasio 4:3.
2. Rasio aspek tampilan
Rasio aspek tampilan atau display aspect ratio [DAR] adalah jenis rasio aspek paling populer yang banyak digunakan videografer dan desainer.
Seperti juga namanya dimana rasio aspek tampilan mengacu pada proporsi gambar atau video yang kompatibel di berbagai jenis layar.
Beberapa perangkat seperti kamera dan televisi punya DAR yang tetap. Jadi, agar gambar tampil proporsial, rasio aspeknya perlu di optimalkan.
Misalnya, rasio aspek tampilan khas untuk video layar lebar yang tampil di monitor atau TV adalah 16:9.
Baca Juga: Pengaturan Foto dan Video Whatsapp Agar Tidak Tersimpan Otomatis
Dengan demikian, apabila ada gambar yang rasio aspeknya berbeda di tampilkan pada perangkat yang sama, gambar akan terdistorsi.
Sensor kamera SLR digital juga punya rasio aspek yang tetap sehingga akan mempengaruhi gambar saat ditampilkan di perangkat tertentu.
3. Rasio aspek penyimpanan
Rasio aspek penyimpanan atau storage aspect ratio (SAR) adalah ukuran khusus untuk beberapa jenis file video digital yang sudah di encode.
Istilah ini mengacu pada hubungan lebar dan tinggi video. Ukuran tersebut harus konsisten di semua bingkai individual atau media penampil lainnya.
Rumus encodenya didapatkan dari hasil perkalian antara SAR x PAR = DAR lalu diterapkan ke sebagian besar video dengan encode serupa.
Contoh aspek rasio Foto, Video dan Film
Sebenarnya ada banyak sekali contoh rasio aspek baik yang kompatibel dengan perangkat pemutar kekinian atau yang sudah tidak digunakan lagi karena satu dan lain alasan. (AL/DST)