KhatulistiwaHits.com–Laksamana TNI Yudo Margono resmi mengemban jabatan baru sebagai Panglima TNI (2022), menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa. Pengesahan tersebut berlangsung saat DPR RI menggelar rapat paripurna di Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/12/2022).
Pelantikan Yudo Margono dilakukan dengan berlandaskan pada Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 91/TNI Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia.
Presiden Joko Widodo melantik dan mengambil sumpah jabatan Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), pada Senin, 19 Desember 2022. Acara pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Berikut petikan sumpah jabatan Panglima TNI yang dikutip dari laman resmi presidenri.go.id :
“Saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara,” ujar Presiden mendiktekan penggalan sumpah jabatan.
“Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dan penuh dengan rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit,” lanjut Presiden.
Turut mendampingi Presiden dalam pelantikan tersebut adalah Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Sedangkan hadir sebagai saksi yaitu Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md. dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Baca Juga:Jokowi Sebut Tahun 2023 Pasar Modal Masih Punya Prospek Menjanjikan
Selain itu, turut hadir pula Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua BPK Isma Yatun, Ketua MA M. Syarifuddin, Ketua MK Anwar Usman, Ketua KY Mukti Fajar Nur Dewata, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman, dan Panglima TNI sebelumnya Jenderal TNI Andika Perkasa.
Profil Singkat Laksamana TNI Yudo Margono
Mengutip Antara, Laksamana Yudo Margono merupakan anak seorang petani yang lahir di Madiun, Jawa Timur 26 November 1965. Yudo adalah alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan XXXIII/1998.
Karier militer Yudo diawali dengan mengikuti sederet pendidikan militer sejak tahun 1900-an. Beberapa di antaranya Kursus Koordinasi Bantuan Tembakan (Korbantem) (1989), Kursus Perencanaan Operasi Amphibi (1990), Kursus Pariksa (1992), Pendidikan Spesialisasi Perwira (Dikspespa)/Kom Angkatan 6 (1992-1993), Pendidikan Lanjutan Perwira (Diklapa) ll/Koum Angkatan 11 (1997-1998), Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) A-40 (2003), Sesko TNI A-38 (2011), dan Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas) Rl PPRA A-52 (2014).
Puncak karir militernya di Angkatan Laut sebelum menjadi Panglima adalah menjabat sebagai KSAL pada Mei 2020 menggantikan Laksamana TNI Siwi Sukma Adji. Untuk diketahui, KSAL Laksamana Yudo Margono dan istri, Veronica Yulis Prihayati dikaruniai tiga orang anak, yaitu: Novendi Wira Yoga, Ditya Wira Adibrata, dan Noval Wira Abiyuda.
Karier Laksamana TNI Yudo Margono
Yudo Margono sempat mengemban beberapa jabatan penting dalam dunia militer. Berikut nama-nama jabatan yang dimaksud.
Asisten Perwira Divisi (Aspadiv) Senjata Artileri Rudal di KRI YNS 332 (1988)
Kadep Ops KRI Ki Hajar Dewantara 364 dan Palaksa KRI Fatahillah 361
Komandan KRI Pandrong 801, KRI Sutanto 877, dan KRI Ahmad Yani 351
Komandan Lanal Tual (2004-2008)
Komandan Lanal Sorong (2008-2010)
Komandan Satkat Koarmatim (2010-2011)
Komandan Satkor Koarmatim (2011-2012)
Komandan Kolat Armabar (2012-2014)
Paban II Opslat Sops Mabesal (2014-2015)
Komandan Lantamal I Belawan (2015-2016)
Kepala Staf Koarmabar (2016-2017)
Panglima Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Pangkat Dua (2017-2018)
Pangarmada I pada Panglima Komando Armada RI Wilayah Barat (Pangarmabar) (2018-2019)
Panglima Kogabwilhan (24 September 2019).
Penghargaan yang Diterima Yudo Margono
Laksamana Yudo Margono juga memperoleh bintang jasa atas kariernya dalam dunia militer. Daftar bintang jasa peroleh Laksamana Yudo Margono adalah:
Bintang Yudha Dharma Pratama
Bintang Jalasena Pratama
Bintang Yudha Dharma Nararya
Bintang Jalasena Nararya
Satya Lencana Dharma Samudera
Satya Lencana Kesetiaan XXIV
Satya Lencana Kesetiaan XVI
Satya Lencana Kesetiaan VIII
Satya Lencana Dwidya Sistha
Satya Lencana Dharma Nusa
Satya Lencana Wira Nusa
Satya Lencana Wira Dharma
Satya Lencana Kebaktian Sosial
Brevet yang didapat Yudo Margono antara lain:
Brevet Atas Air
Brevet Selam TNI AL
Brevet Kavaleri Marinir Kelas I
Brevet Hiu Kencana
Brevet Kopaska
Brevet Kesehatan TNI AL.
Riwayat Pendidikan Laksamana TNI Yudo Margono
Terkait dengan riwayat pendidikannya, sosok inspiratif ini mengenyam pendidikan sekolah dasar hingga menengah atas di kota kelahirannya. Setelah itu, demi menggapai cita-cita menjadi seorang tentara, Yudo melanjutkan pendidikan di Akademi Angkatan Laut (AAL), Surabaya, Jawa Timur, hingga dinyatakan lulus pada tahun 1988.
Baca Juga:Maudy Ayunda Sosok Segudang Prestasi, Inspirasi Bagi Sobat Muda
Berikut riwayat pendidikannya:
- Kursus Koordinasi Bantuan Tembakan (Korbantem) (1989)
- Kursus Perencanaan Operasi Amphibi (1990)
- Kursus Pariksa (1992)
- Pendidikan Spesialisasi Perwira (Dikspespa)/Kom Angkatan 6 (1992-1993)
- Pendidikan Lanjutan Perwira (Diklapa) ll/Koum Angkatan 11 (1997-1998)
- Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) A-40 (2003)
- Sesko TNI A-38 (2011)
- Lembaga Ketahanan Nasional Republik Indonesia (Lemhannas RI) Rl PPRA A-52 (2014)
- S-1 Ekonomi Manajemen
- S-2 Manajemen
Dikutip dari laman presidenri.go.id, usai upacara pelantikan, Yudo mengatakan bahwa dirinya akan segera menjalankan sejumlah tugas yang telah diamanatkan Presiden Jokowi kepada dirinya.
“Tugas pertama menjaga kedaulatan, menjaga persatuan kesatuan, menjaga mempertahankan citra TNI yang menjadi kepercayaan masyarakat. Tentunya itu akan menjadi prioritas saya,” ucap Yudo.
Selamat Bertugas Panglima, terus menjadi Inspirasi Anak Negeri ini.(**KH)