Khatulistiwahits, Pontianak–SMA Gembala Baik Pontianak keluar sebagai juara 1 lomba cover song BSI Flash 2023, ini diketahui saat Awards ceremony di Ayani Megamall (02/09/2023).
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai Kampus Digital Kreatif telah melakukan penjurian event BSI Flash (Festival dan Liga Antar Sekolah) 2023 untuk Cover Song Competition, pada senin 28 Agustus 2023 yang diadakan secara Online
Dalam kegiatan tersebut ada 11 finalis yang mengikuti lomba Cover Song dan diperoleh 3 peserta dengan penampilan terbaik yaitu Arviona Margareta dari SMA Gembala Baik Pontianak sebagai Juara 1, Natali Mutia Jesika dari SMA Bina Utama Pontianak sebagai Juara 2 dan Tyo Putra Pramudya dari SMA Negeri 1 Pontianak sebagai juara 3.
Peserta yang terpilih sebagai juara 1,2 dan 3 akan menerima penghargaan berupa uang pembinaan, piala dan Beasiswa kuliah di Universitas BSI. Hadiah tersebut di serahkan oleh Ketua Program Studi Teknik Informatika Universitas BSI Kampus Pontianak, Lisnawanty, ST., M.Kom serta Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kota Pontianak, Rizal Mochtar, S.Sos.
Baca Juga:Awards Ceremony BSI Flash 2023 Universitas BSI Kampus Pontianak Sukses Digelar
Pewarta KH sempat mewawancarai sang Runner up, Natali Mutia Jesika. Siswi Kelas XII IPS SMA Bina Utama berhasil raih juara 2 mengalahkan peserta lainnya. Anak ke 5 dari 7 saudara, Putri dari Marius dan Sesilia Erni ini mulai menekuni dunia tarik suara sejak bangku SD. Sicantik inipun mengaku berlatih vocal, sehingga menjadi hoby.
Natali juga merasa senang dan menyampaikan terima kasih kepada pihak penyelenggara Universitas BSI Pontianak, “terima kasih BSI yang telah memberi penilaian yang baik sehingga natali bisa juara di kegiatan BSI Flash ini” ungkap Natali.
“pertama tama terima kasih kepada ortu Natali yg telah mendukung dan mendoakan Natali sehingga bisa juara, dan juga untuk studio Purwacaraka khususnya guru vocal Natali yaitu miss Nita yg telah mengajari dan membimbing Natali berlatih vocal dengan baik”, tuturnya.
“pelajarilah keterampilan praktis! keterampilan praktis akan sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari”, pungkasnya.
Dedi Saputra selaku Ketua Pelaksana menyampaikan tujuan terselenggaranya kegiatan kompetisi Cover Song ini, yaitu sebagai ajang mengasah bakat dan juga melatih jiwa sportivitas siswa. perlombaan ini tentunya dapat dijadikan patokan untuk lebih baik kedepannya agar menjadi generasi yang juara dan bertalenta, tentunya juga bertalenta digital.
“selamat kepada para pemenang yang telah melalui proses penjurian yang sangat ketat, bersaing dengan puluhan peserta lainnya. Tetap harus berkarya dan rendah hati, serta raih dan terus tingkatkan prestasi di masa yang akan datang, dan peserta yang belum lolos menjadi pemenang jangan berkecil hati dan putus asa, Karena BSI Flash akan kami adakan lagi di tahun depan.
“Kegagalan hari ini bukan akhir dari segalanya. Bisa jadi, hari ini adalah langkah awal kesuksesan yang akan datang,” tutupnya.(BDL/KH)