Example 160x600
Example 160x600
BeritaOlahraga

Timnas Indonesia U-23 Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 Setelah Kalahkan Korea Selatan

×

Timnas Indonesia U-23 Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 Setelah Kalahkan Korea Selatan

Sebarkan artikel ini
Timnas Indonesia
Sumber : PSSI
Example 468x60

KhatulistiwaHits –  Timnas Indonesia U-23, atau dikenal sebagai Garuda Muda, berhasil mencatat sejarah baru dalam debutnya di Piala Asia U-23 2024. Mereka berhasil melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan timnas U-23 Korea Selatan dalam laga dramatis yang berakhir dengan adu penalti di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Kamis (25/4/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Pertandingan berlangsung dengan ketat dan penuh gairah. Gol pertama Indonesia dicetak oleh Rafael Struick pada menit ke-15 dengan tembakan spektakuler dari luar kotak penalti. Namun, Korsel berhasil menyamakan skor melalui sundulan Eom Ji-sung pada menit ke-45. Struick kembali mencetak gol pada injury time babak pertama, membuat skor menjadi 2-1 untuk Indonesia.

Baca juga : Timnas Garuda Cetak Sejarah Lolos 8 Besar Piala Asia U23 Setelah Kalahkan Yordania 4-1

Korsel tidak menyerah dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui gol Jeong Sang-bin pada menit ke-84. Meskipun demikian, tidak ada gol tambahan hingga akhir waktu normal dan perpanjangan waktu, sehingga laga dilanjutkan dengan adu penalti.

Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Korea Selatan

Adu penalti berjalan sengit dengan 21 tendangan dieksekusi. Pratama Arhan akhirnya menjadi pahlawan bagi Indonesia setelah berhasil menuntaskan tendangan penalti yang memastikan kemenangan Garuda Muda.

Kemenangan ini menjadikan Indonesia sebagai salah satu debutan terbaik dalam sejarah Piala Asia U-23, bersamaan dengan prestasi Qatar pada 2016. Dengan lolos ke semifinal, Indonesia kini berpeluang untuk meraih tiket langsung ke Olimpiade Paris 2024. Tiga tim teratas di Piala Asia U-23 secara otomatis berhak melaju ke Olimpiade.

Baca juga : Hashtag Boikot Jersey Timnas Ramai, Erspo Beri Klarifikasi Resmi!

Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi pemenang antara Uzbekistan dan Arab Saudi dalam babak semifinal. Posisi finis tiga besar menjadi target terdekat bagi Garuda Muda, yang memberikan jatah langsung lolos ke Olimpiade 2024.

Sebagai informasi tambahan, Korea Selatan adalah tim yang sulit dikalahkan dalam sejarah Piala Asia U-23. Dalam enam partisipasinya, mereka hanya dua kali tersingkir di babak perempat final, termasuk kali ini oleh Indonesia.